Senin, 28 Mei 2012

Korban Tewas usai Persija vs Persib Bukan Viking

Korban Tewas usai Persija vs Persib Bukan Viking
Bandung - Pengurus Viking Distrik Jakarta Agus Cakung meyakinkan kalau korban tewas akibat pengeroyokan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) semalam bukan anggota Viking atau pun bobotoh.

Setelah mendengar kabar mengagetkan tersebut, Agus mengatakan dirinya segera bergegas menuju ke RS Cipto Mangunkusumo, Salemba, Jakarta, Minggu (27/5/2012). Setelah mengecek identitas korban, dirinya memastikan korban bukan bobotoh atau anggota Viking.

"Saya nggak tahu kronologisnya, cuma setelah saya cek ke kamar mayat RSCM, ternyata bukan anak Viking," katanya ketika dihubungi INILAH.COM, melalui telepon selulernya, Senin (28/5/2012).

Selain itu, Agus mengatakan berdasarkan informasi dari kepolisian sekitar, korban meninggal karena kasus pemalakan dengan kekerasan dan salah sasaran.

"Kata Polisi sih pemalakan sama salah sasaran, soalnya korban pakai baju biru. Tapi saya pastikan bukan anak Viking, jadi teman-teman di Bandung nggak usah khawatir," tutupnya.



Source:inilah jabar/ Putra Prima

Tidak ada komentar:

Posting Komentar