Rabu, 01 Februari 2012

Inilah Transfer Januari Premier League

David Pizzaro yang hijrah ke man city


MANCHESTER – Bursa transfer musim dingin resmi ditutup pada tanggal 31 Januari kemarin. Meski tidak sefenomenal musim lalu saat Andy Carrol dan Fernando Torres pindah dengan nilai transfer gila-gilaan, deadline day Premier League musim ini tetap menghadirkan kejutan.
 

Ada tiga transfer yang paling mengejutkan, yakni gelandang AS Roma David Pizarro pindah ke Manchester City, striker Lazio Djibril Cisse hijrah ke Queens Park Rangers, dan striker Everton Louis Saha bergabung ke Tottenham Hotspurs.
 
Disebut mengejutkan karena tak ada satu pun media yang mengendus kabar kepindahan mereka sebelumnya. Transfer yang tergesa-gesakah? Cerminan sikap panik klub bersangkutankah?
 
Yang jelas, QPR menjadi klub teraktif di bursa Januari karena merekrut enam pemain baru di mana tiga di antaranya merupakan striker. Selain Cisse, QPR juga merekrut Bobby Zamora dari Fulham dan sebelumnya Federico Macheda dari Manchester United.
 
Juara bertahan Premier League Manchester United hanya merekrut pemain muda Fredric Veseli dari rival sekota mereka Manchester City. Veseli merupakan bek muda asal Swiss berusia 19 tahun.
 
Sementara Citizens akhirnya gagal menemukan klub baru bagi strikernya Carlos Tevez. Justru bek sayap mereka Wayne Bridge yang mendapat klub baru dengan pindah ke Sunderland.
 
Berikut daftar lengkap keluar-masuk pemain di klub-klub Premier League di bursa transfer Januari:
 
Manchester City
Masuk: David Pizarro (AS Roma, gelandang, pinjam)
Keluar: Nedum Onouha (QPR, bek, kepemilikan penuh), Luca Scapuzzi (Oldham, striker, pinjam), Ben Mee (Burnley, bek, kepemilikan penuh), Wayne Bridge (Sunderland, bek sayap, pinjam)
 
Manchester United
Masuk: Fredric Veseli (Manchester City, bek, kepemilikan penuh), Joshua King (B. Monchengladbach, striker, kembali dari peminjaman), Ritchie de Laet (Norwich City, bek, kembali dari peminjaman)
Keluar: Federico Macheda (QPR, striker, pinjam), Darren Gibson (Everton, gelandang, kepemilikan penuh), Daniel Drinkwater (Leicester, gelandang, kepemilikan penuh), Mame Biram Diouf (Hannover 96, striker, kepemilikan penuh), Ravel Morrison (West Ham, gelandang, kepemilikan penuh)
 
Chelsea
Masuk: Gary Cahill (Bolton, bek, kepemilikan penuh), Kevin de Bruyne (Racing Genk, gelandang, kepemilikan penuh), Patrick Bamford (Nott. Forest, gelandang, kepemilikan penuh)
Keluar: Nicolas Anelka (Shanghai Shenhua, striker, kepemilikan penuh), Gael Kakuta (Dijon, gelandang, pinjam), Patrick van Aanholt (Vitesse Arnheim, bek, pinjam), Josh McEarchan (Swansea, gelandang, pinjam), Alex (PSG, bek, kepemilikan penuh), Kevin de Bruyne (Racing Genk, gelandang, pinjam), Phillip Prosinek (AC Milan, striker, kepemilikan penuh)
 
Tottenham Hotspurs
Masuk: Louis Saha (Everton, striker, kepemilikan penuh)
Keluar: Roman Pavlyuchenko (Lokomotiv Moscow, striker, kepemilikan penuh), Steven Pienaar (Everton, gelandang, pinjam), Sebastian Bassong (Wolves, bek, pinjam), Vedran Corluka (B. Leverkusen, bek, pinjam), Adam Smith (Leeds, bek, pinjam).
 
Liverpool
Masuk: —
Keluar: Danny Wilson (Blackpool, bek, pinjam)
 
Arsenal
Masuk: Thomas Eisfeld (B. Dortmund, gelandang, kepemilikan penuh)
Keluar: Ryo Miyaichi (Bolton, striker, pinjam)
 
Newcastle United
Masuk: —
Keluar: James Tavernier (MK Dons, bek, pinjam), Alan Smith (MK Dons, gelandang, pinjam)
 
Stoke City
Masuk: —
Keluar: Ben Marshall (Leicester City, striker, kepemilikan penuh)
 
Everton
Masuk: Steven Pienaar (Tottenham Hotspurs, gelandang, pinjam), Nikica Jelavic (Glasgow Rangers, striker, kepemilikan penuh)
Keluar: Louis Saha (Tottenham Hotspurs, striker, kepemilikan penuh), Diniyar Bilyaletdinov (Spartak Moscow, gelandang, kepemilikan penuh)
 
Norwich City
Masuk: Ryan Bennett (Peterborough, bek, kepemilikan penuh), Jonny Howson (Leeds, gelandang, kepemilikan penuh)
Keluar: Ritchie de Laet (Manchester United, bek, kembali dari peminjaman)
 
Sunderland
Masuk: Sotiris Kyrgiakos (Wolfsburg, bek, pinjam), Wayne Bridge (Manchester City, bek sayap, pinjam)
Keluar: —
 
Aston Villa
Masuk: Robbie Keane (LA Galaxy, striker, pinjam)
Keluar: Habib Beye (Doncaster, bek, pinjam), Fabian Delph (Leeds, gelandang, pinjam), Nathan Delfuoneso (Leicester City, striker, pinjam), Shane Lowry (bek, Leeds, kepemilikan penuh)
 
Swansea City
Masuk: Josh McEarchan (Chelsea, gelandang, pinjam), Gunnar Sigurdsson (Hoffenheim, gelandang, kepemilikan penuh), Darnel Situ Buyente (Lens, bek, kepemilikan penuh)
Keluar: Vangelis Moras (Cesena, bek, bebas transfer)
 
Fulham
Masuk: Pavel Pogrebnyak (Vfb Stuttgart, striker, kepemilikan penuh), Ryan Williams (Portsmouth, striker, kepemilikan penuh)
Keluar: Bobby Zamora (QPR, striker, kepemilikan penuh)
 
West Brom
Masuk: Liam Ridgwell (Birmingham, bek, kepemilikan penuh), Keith Andrews (Blackburn Rovers, gelandang, kepemilikan penuh)
Keluar: Marc Antoine Fortune (Doncaster, striker, pinjam)
 
QPR
Masuk: Federico Macheda (Manchester United, striker, pinjam), Taye Taiwo (AC Milan, bek sayap, pinjam), Nedum Onouha (Manchester City, bek, kepemilikan penuh), Samba Diakite (Nancy, bek, pinjam), Djibrill Cisse (Lazio, striker, kepemilikan penuh), Bobby Zamora (Fulham, striker, kepemilikan penuh)
Keluar: Mathew Connolly (Reading, bek, pinjam), Bradley Orr (Blackburn Rovers, gelandang, kepemilikan penuh)
 
Bolton
Masuk: Tim Ream (New York Red Bulls, bek, kepemilikan penuh), Marvin Sordell (Watford, striker, kepemilikan penuh), Ryo Miyaichi (Arsenal, striker, pinjam)
Keluar: Garry Cahill (Chelsea, bek, kepemilikan penuh)
 
Blackburn Rovers
Masuk: Anthony Modeste (Bordeaux, striker, pinjam), Bradley Orr (QPR, gelandang, kepemilikan penuh)
Keluar: Jason Roberts (Reading, striker, kepemilikan penuh), Keith Andrews (West Brom, gelandang, kepemilikan penuh)
 
Wolverhampton
Masuk: Emmnuel Frimpong (Arsenal, gelandang, pinjam), Sebastian Bassong (Tottenham Hotspurs, bek, pinjam)
Keluar: Sam Vokes (Brighton. striker, pinjam), Andrew Keogh (Milwall, striker, kepemilikan penuh)
 
Wigan Athletic
Masuk: Jean Beausejour (Birmingham, sayap, kepemilikan penuh)
Keluar: —



sumber: okezone

Tidak ada komentar:

Posting Komentar