Senin, 06 Februari 2012

Manajer Persib Tunggu Sinyal dari Noh Alam Shah

Manajer Persib Tunggu Sinyal dari Noh Alam Shah


Bandung - Manajer Persib Bandung Umuh Muhtar mengaku masih menunggu sinyal kedatangan Noh Alam Shah. Menurut Umuh, hingga saat ini dirinya masih belum mendapatkan konfirmasi dari mantan pemain Arema Indonesia tersebut.


“Tunggu saja. Kalau dia sudah konfirmasi pada saya dan urusan dengan klubnya sudah tuntas, baru saya akan berbicara lebih jauh. Hingga saat ini belum ada sinyal dari dia (Noh Alam Shah),” kata Umuh kepada INILAH.COM saat dihubungi melalui telepon selulernya, Senin (6/2/2012).

Umuh pun meminta waktu untuk memberikan kepastian soal kedatangan pemain asal Singapura yang akrab disapa Along itu. Hingga saat ini, kata Umuh, manajemen baru sebatas tertarik untuk merekrut Along, tapi belum melanjutkan ke tahapan transfer yang lebih jauh.

“Manajemen memang tertarik pada dia, tapi sabar saja untuk kepastiannya. Nanti kalau dia sudah ke Bandung baru saya berbicara. Kalau sekarang saya belum ada pembicaraan dengannya,” jelas Umuh.

Gembar-gembor kedatangan Along ke Persib Bandung memang tengah hangat dibicarakan. Maklum, kini Along telah resmi sebagai pemain free transfer usai mengundurkan diri dari Arema Indonesia sejak Jumat (3/2/2012) lalu. Situs resmi Arema versi LPI, www.aremaindonesia.com menyebutkan bahwa pemain asal Singapura tersebut telah memberikan surat pengunduran diri langsung ke manajer Arema versi LPI Irwan Santoso.

Persib Bandung sendiri kini gencar mencari satu pemain asal Asia untuk menggenapi kuota pemain asingnya. Selain Along, nama lain yang juga disebut-sebut dilirik Persib adalah striker Deltras Sidoarjo Sean Daniel Rooney asal Australia.



sumber: inilah jabar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar